Antisipasi Bencana Alam Hidrometeorologi, Lamongan Lakukan Upaya Preventif.

Berita 24 Oktober 2022

Antisipasi Bencana Alam Hidrometeorologi, Lamongan Lakukan Upaya Preventif.

Musim hujan telah terjadi di beberapa wilayah Indonesia termasuk di Kabupaten Lamongan. Untuk mengantisipasi curah hujan tinggi yang bisa memicu potensi bencana alam tersebut, Pemerintah Kabupaten Lamongan bersama jajaran TNI dan Polri meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan langkah-langkah pencegahan dan mitigasi sebagai upaya preventif untuk mengurangi dampak resiko bencana. Mengingat selama tahun 2022 Kabupaten Lamongan banyak mengalami bencana hidrometeorologi.


“Tren bencana di Indonesia terus meningkat, data menunjukkan bahwa tahun 2022 jumlah kejadian bencana mencapai 2.788. Wilayah Kabupaten Lamongan selama tahun 2022 juga banyak mengalami bencana mulai dari puting beliung, tanah longsor, pohon tumbang, kekeringan dan kebakaran serta daerah yang tergenang banjir mulai dari kecamatan Babat, Laren, Kali Tengah, Turi, Glagah, Karangbinangun yang mengakibatkan 56 desa dan 1.538,2 ha sawah/tambak terdampak bencana banjir dan 75 rumah rusak diakibatkan terjangan angin puting beliung. Mengakibatkan kerugian secara estimasi sebesar Rp. 34.802.400.000,” ucap Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dalam Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Antisipasi Bencana Alam Hidrometeorologi Kabupaten Lamongan tahun 2022.




Untuk menanggulangi dampak yang lebih parah, Pak Yes menghimbau semua unsur melakukan aksi bersama guna meningkatkan kapasitas agar mampu mengenali ancaman dan siaga dalam situasi darurat bencana secara tepat melalui edukasi kebencanaan dan simulasi latihan penanganan serta mendorong latihan kesiapsiagaan dari tingkat yang paling kecil yaitu keluarga, RT/RW, dan seluruh komunitas.




“Saya menghimbau dan untuk menjadikan perhatian yang serius dari semua elemen terkait kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana yaitu, (1) meningkatkan sinergitas antar stakeholder dalam upaya mitigasi dan meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, (2) melakukan pendekatan secara preventif kepada masyarakat terkait peran serta dalam menghadapi bencana, dan (3) menyiapkan mental dan fisik yang prima dilandasi komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi menghindari ego sektoral dalam penanganan bencana,” terang Pak Yes.




Selanjutnya, lanjut Pak Yes, (4) melakukan pelatihan secara intern dan terpadu terhadap personil yang akan ditugaskan sehingga siap dalam menjalankan tugas dan fungsinya, (5) melakukan pengecekan intern secara berkala semua peralatan sehingga siap pakai pada saat penanggulangan bencana yang mungkin akan terjadi, serta (6) patuhi dan tetapkan prokes dimanapun dan kapanpun berada.




Selain 6 (enam) himbauan tersebut, Pemkab Lamongan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) juga telah mempersiapkan berbagai keperluan yang ditinjau langsung oleh Pak Yes, mulai dari kesiapan SDM, logistik, posko bencana, hingga kesiapan transportasi yang digunakan untuk memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat.


Bencana hidrometeorologi sendiri merupakan bencana yang diakibatkan oleh parameter-parameter meteorologi, seperti curah hujan, kelembaban, temperatur, dan angin. Bencana yang termasuk bencana hidrometeorologi antara lain kekeringan, banjir, badai, kebakaran hutan, El Nino, La Nina, longsor dan berbagai bencana lainnya.



Posting Lainnya
Safari Ramadan: Dekatkan Layanan, Perkuat Silaturahmi
06 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dan Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara menyapa masyarakat dalam kegiatan Safari Ramadan 1446 H yang digelar di Masjid Darussalam, Dusun [......]
Pimpin Apel Pagi, Bupati Yes Ajak ASN Wujudkan Kejayaan Lamongan yang Berkelanjutan
03 Maret 2025
Bertindak menjadi Pembina Apel Pagi, Senin (3/3) di Halaman Kantor Pemda Lamongan, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Lamongan bersatu [......]
Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Solokuro Capai 60 Ton
26 Februari 2025
Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara bersama Kapolres Lamongan AKBP Bobby Adimas Candra Putra melakukan Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Bumi Perkemahan Watutelo [......]
Hari Pertama Menempati Ruang Kerja, Wabup Dirham Kunjungi OPD Lingkup Pemkab
24 Februari 2025
Hari pertama menempati Ruang Kerja, Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara disambut hangat oleh Plh. Sekda Joko Nursianto serta jajaran Kepala OPD lingkup Pemkab, Senin [......]
Pak Yes dan Mas Dirham Resmi Dilantik Presiden sebagai Bupati dan Wabup Lamongan
20 Februari 2025
Yuhronur Efendi dan Dirham Akbar Aksara secara resmi dilantik oleh Presiden Prabowo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Masa Jabatan 2025-2030 di Halaman Istana Kepresidenan, [......]
Pak YES Paparkan Isu Strategis dan Rencana Pembangunan Infrastruktur Kabupaten Lamongan
17 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memaparkan Isu Strategis Dan Rencana Pembangunan Infrastruktur Kabupaten Lamongan di hadapan Ali Mufthi Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar serta [......]
Bupati YES Kukuhkan Pengurus Ikasnesa 2025-2030
15 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi (YES) mengukuhkan pengurus Ikatan Alumni SMP Negeri 1 Lamongan (Ikasnesa) periode 2025-2030 dalam rangka Dies Natalis ke-74 SMPN 1 Lamongan, Sabtu [......]
Aktualisasi Eksistensi Karang Taruna, Kartar Fest Lamongan 2025 Dibuka
31 Januari 2025
Sebagai wujud eksistensi Karang Taruna Kabupaten Lamongan yang telah bangkit tahun lalu setelah 14 tahun vakum, kali ini Kartar Lamongan kembali memunculkan gebrakan dengan penyelenggaraan [......]
PAK YES DORONG PPDI LEBIH MANDIRI DAN BERKONTRIBUSI BESAR UNTUK KEMAJUAN DESA
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mendorong agar PPDI Kabupaten Lamongan dapat menjadi organisasi yang lebih kuat, mandiri, dan mampu memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat desa. Harapan [......]
Bupati Yes Dukung Program "Pulang" Fornasmala
22 Januari 2025
Lamongan, Prokopim-Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyatakan dukungannya terhadap program Pengabdian Untuk Lamongan (Pulang) yang digagas Forum Nasional Mahasiswa Lamongan (Fornasmala). Melalui program ini, Beliau berharap [......]
Pencarian
LAPOR!

BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN SETDA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl Basuki Rahmat No 1 Lamongan  Kantor Pemerintah Kabupaten Lamongan Lt 2 Sayap Timur
  • prokopim@lamongankab.go.id
  • (0322) 321171
© 2025 Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Lamongan