Sampaikan LKPJ 2023, Bupati Lamongan Kabarkan Capaian Kinerja Pembangunan

Berita 20 Maret 2024

Sampaikan LKPJ 2023, Bupati Lamongan Kabarkan Capaian Kinerja Pembangunan

Lamongan, Prokopim- Genap tiga tahun kepemimpinan, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi didampingi Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah Akhir Tahun Anggaran 2023 pada Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Lamongan, Rabu (20/3). 


Dihadapan anggota dewan yang terhormat, Pak Yes, sapaan akrab Bupati Lamongan, mengabarkan berbagai capaian kinerja pembangunan. Sejumlah kinerja positif dicatatkan oleh Kabupaten Lamongan selama tahun 2023. Seperti, capaian Indikator Kinerja Daerah (IKD) yang merupakan gabungan dari Indikator Kinerja Utama (IKU) dan indikator Kinerja Sasaran (IKS) yang telah ditetapkan dalam RPJMD tahun 2021-2026. 


Diungkapkan Pak Yes, IPM Lamongan tahun 2023 mengalami peningkatan, yakni pada angka 74,52 lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara pertumbuhan ekonomi tumbuh positif sebesar 4,28 persen, indeks kualitas layanan infrastruktur tahun 2023 di angka 79,44, serta persentase penduduk miskin sebesar 12,42 persen, angka kemiskinan mengalami penurunan sebesar 0,11 persen dibandingkan tahun sebelumnya.


 “Capaian indeks pendidikan tahun 2023 sebesar 0,668 ini menunjukkan rata-rata lama sekolah dan harapan lama sekolah semakin membaik. Tingkat pengangguran terbuka terealisasi 5,46 persen lebih rendah dibanding tahun sebelumnya. Sementara nilai tukar petani Lamongan tahun 2023 terealisasi sebesar 116,05 lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya, dan indeks infrastruktur berada pada angka 81,98 hal ini dipengaruhi semakin membaiknya infrastruktur jalan, jembatan, irigasi, permukiman dan LLAJ,” ucapnya. 


Atas capaian-capaian kinerja yang terus menunjukkan tren positif tersebut, lanjut Pak Yes, Pemkab Lamongan tahun 2023 meraih banyak prestasi. Tak kurang dari 15 penghargaan diterima, baik dari pemerintah pusat, provinsi maupun lembaga non pemerintah atas kinerja dalam penyelenggaraan daerah. Penghargaan tersebut diantaranya prestasi di bidang pertanian ditunjukkan dengan diterimanya penganugerahan Adhikarya Pembangunan Pertanian dari Wakil Presiden RI dan 

Kemudian di bidang kesehatan Pemkab Lamongan diganjar penghargaan tertinggi dengan diterimanya Swastisaba Wistara dari Menkes.

*

Pak Yes juga merincikan data pengelolaan keuangan daerah tahun anggaran 2023 yang terdiri dari pendapatan daerah terealisasi sebesar Rp 3.209.612.533.056,99 dari target Rp 3.542.019.128.250. Belanja daerah terealisasi sebesar Rp 3.161.814.099.392,23 dari alokasi Rp 3.496.657.836.546. Sebagai penyeimbang dari surplus yang terjadi, maka kebijakan pembiayaan ditempuh dari penerimaan pembiayaan sebesar Rp 73.653.824.577,12 dan pengeluaran pembiayaan Rp 97.273.427.460 dan diperoleh pembiayaan netto sebesar Rp 23.619.602.882,88.

*

Selanjutnya, dokumen LKPJ yang disampaikan Pak Yes tersebut akan dikaji oleh komisi-komisi DPRD, yang kemudian disampaikan pada Badan Anggaran (Banggar) DPRD Lamongan.

Posting Lainnya
Safari Ramadan: Dekatkan Layanan, Perkuat Silaturahmi
06 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dan Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara menyapa masyarakat dalam kegiatan Safari Ramadan 1446 H yang digelar di Masjid Darussalam, Dusun [......]
Pimpin Apel Pagi, Bupati Yes Ajak ASN Wujudkan Kejayaan Lamongan yang Berkelanjutan
03 Maret 2025
Bertindak menjadi Pembina Apel Pagi, Senin (3/3) di Halaman Kantor Pemda Lamongan, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Lamongan bersatu [......]
Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Solokuro Capai 60 Ton
26 Februari 2025
Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara bersama Kapolres Lamongan AKBP Bobby Adimas Candra Putra melakukan Panen Raya Jagung Serentak Tahap I di Bumi Perkemahan Watutelo [......]
Hari Pertama Menempati Ruang Kerja, Wabup Dirham Kunjungi OPD Lingkup Pemkab
24 Februari 2025
Hari pertama menempati Ruang Kerja, Wakil Bupati Lamongan Dirham Akbar Aksara disambut hangat oleh Plh. Sekda Joko Nursianto serta jajaran Kepala OPD lingkup Pemkab, Senin [......]
Pak Yes dan Mas Dirham Resmi Dilantik Presiden sebagai Bupati dan Wabup Lamongan
20 Februari 2025
Yuhronur Efendi dan Dirham Akbar Aksara secara resmi dilantik oleh Presiden Prabowo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Masa Jabatan 2025-2030 di Halaman Istana Kepresidenan, [......]
Pak YES Paparkan Isu Strategis dan Rencana Pembangunan Infrastruktur Kabupaten Lamongan
17 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memaparkan Isu Strategis Dan Rencana Pembangunan Infrastruktur Kabupaten Lamongan di hadapan Ali Mufthi Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar serta [......]
Bupati YES Kukuhkan Pengurus Ikasnesa 2025-2030
15 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi (YES) mengukuhkan pengurus Ikatan Alumni SMP Negeri 1 Lamongan (Ikasnesa) periode 2025-2030 dalam rangka Dies Natalis ke-74 SMPN 1 Lamongan, Sabtu [......]
Aktualisasi Eksistensi Karang Taruna, Kartar Fest Lamongan 2025 Dibuka
31 Januari 2025
Sebagai wujud eksistensi Karang Taruna Kabupaten Lamongan yang telah bangkit tahun lalu setelah 14 tahun vakum, kali ini Kartar Lamongan kembali memunculkan gebrakan dengan penyelenggaraan [......]
PAK YES DORONG PPDI LEBIH MANDIRI DAN BERKONTRIBUSI BESAR UNTUK KEMAJUAN DESA
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mendorong agar PPDI Kabupaten Lamongan dapat menjadi organisasi yang lebih kuat, mandiri, dan mampu memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat desa. Harapan [......]
Bupati Yes Dukung Program "Pulang" Fornasmala
22 Januari 2025
Lamongan, Prokopim-Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyatakan dukungannya terhadap program Pengabdian Untuk Lamongan (Pulang) yang digagas Forum Nasional Mahasiswa Lamongan (Fornasmala). Melalui program ini, Beliau berharap [......]
Pencarian
LAPOR!

BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN SETDA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl Basuki Rahmat No 1 Lamongan  Kantor Pemerintah Kabupaten Lamongan Lt 2 Sayap Timur
  • prokopim@lamongankab.go.id
  • (0322) 321171
© 2025 Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Lamongan